Kamis, 23 Juni 2016

Bedanya Visi Dan Misi

Bedanya visi dan misi - Jika kita jeli melihat, pada suatu instansi tertentu atau pada sebuah perusahaan atau mungkin juga pada sebuah organisasi, terkadang kita seringkali menjumpai istilah visi dan misi. bahkan bisa dibilang dua istilah ini nampaknya memang terlihat menjadi salah satu bagian yang cukup penting yang harus ada pada sebuah organisasi tersebut, sehingga seringkali terlihat tulisan visi dan misi di cetak begitu besar pada sebuah ruangan. Namun nampaknya, meski banyak orang yang merasa sudah tidak asing lagi dengan istilah visi dan misi ini, namun nampaknya masih banyak yang belum bagitu paham tentang perbedaan keduanya.

Bedanya Visi Dan Misi

Bahkan beberapa diantaranya menganggap bahwa antara visi dan misi ini adalah satu hal yang sama, padahal keduanya merupakan dua hal yang berbeda meskipun memang keduanya memang masih dalam satu kesatuan. Lalu, yang menjadi pertanyaan adalah, bedanya visi dan misi itu?. dan tentunya agar leih dapat memahami terkait perbedaan antara visi dan misi tersebut, maka tentunya kita harus membahasnya satu persatu agar terlihat perbedaan diantara keduanya.

Jika kita melihat pengertiannya secara terpisah antara visi dan misi, maka untuk visi sendiri memiliki pengertian tentang gambaran mas depan tentang keinginan mau dibawa kemana atau mau jadi apa lembaga atau organisasi yang didirikannya tersebut. sehingga bisa dibilang, saat pertama kali menentukan visi ini, sama artinya dengan menentukan tujuan serta cita-cata yang akan dan ingin dicapai tentang suatu organisasi atau lembaga.

Sementara pengertian dari misi itu sendiri memiliki pengertian tentang segala sesuatu yang bisa dilakukan untuk mencapai mas depan. Sehingga bis dibilang, misi adalah langkah-langkah yang perlu dilakukan untuk dapat mencapai visi yang telah di rumuskan di depan. Sehingga, terkadang untuk dapat mencapai visi yang diinginkan tersebut, maka misi memang dapat bersifat fleksibel dan dapat di ubah-ubah, namun untuk visinya tentu tidak bisa di ubah begitu saja. sehingga untuk sederhananya, bedanya visi dan misi ini terdapat beberapa komponen sebagai berikut:
  • Bahwa visi merupakan tujuan atau juga gebrakan di masa depan atau cita-cita untuk masa depan atau bisa juga diartikan sebagai hal-hal yang ingin dilakukan.
  • Pengertian misi itu sendiri bisa diartikan sebagai langkah atau bentuk atau bisa juga diartikan sebagai cara untuk dapat mewujudkan segala apa yang dicita-citakan atau apa yang ingin
  • Di dalam visi biasanya hanya terdiri dari beberapa kalimat sederhana sata atau hanya berupa pernyataan saja.
  • -Sedangkan untuk misi biasanya terdiri dari sejumlah kalimat atau bisa juga pernyataan yang sangat banyak dan lebih kompleks.
Untuk dapat lebih tahu tentang bedanya visi dan misi ini tak ada salahnya untuk kami berikan salah satu contoh visi dan misi.

Salah satu contoh visi adalah menjadikan lembaga .......... agar menjadi sebuah lembaga yang nomor 1 di dunia.
Dengan visi yang seperti itu, maka misinya bisa di contohkan sebagai berikut :
  • Dengan menimbulkan dan menciptakan sebuah kondisi organisasi yang kondusif dan kritis dan berani menerima segala perubahan jaman yang ada.
  • Memberikan pengalaman dan pembekalan kepada seluruh anggota lembaga untuk menjadi anggota yang mumpuni dan berkompeten.
  • Menciptakan suatu budaya berorganisasi yang tak kenal menyerah dan putus asa.
  • Membiasakan budaya berdisiplin tinggi dan berakhlakul karimah.

Tags :